Polres Wonosobo Bagi Sembako Untuk Ojol dan Opang
Sejumlah paket sembako dibagikan langsung oleh Kapolres Wonosobo kepadada pengemudi ojek online, ojek pangkalan, kusir dan masyarakat kurang mampu pada Rabu (15/4) pagi. Bertempat di halaman Polres, paket sembako berisi beras, minyak goreng, mi instan dan bahan pokok lain diserahkan kepada perwakilan pengemudi ojol dan opang.
Menurut Kapolres Wonosobo, AKBP Fannky Ani Sugiharto, S.I.K., M. Si., para pengemudi ojek online maupun pangkalan, kusir dan sopir angkutan snegaja dijadikan sasaran pemberian sembako. Hal tersebut karena menurunnya jumlah penumpang di tengah situasi saat ini.
“Sedikit sembako ini saya harapkan bisa meringankan beban teman-teman ojol, opang dan yang lainnya paling tidak untuk seminggu dua minggu ke depan,” ungkap Kapolres.
Di tengah situasi covid-19 masyarakat dianjurkan untuk di rumah untuk sementara waktu, membuat pengemudi ojol maupun opang mengalami penurunan jumlah penumpang. Namun meski begitu Kapolres menghimbau kepada pengemudi ojol maupun opang dan kusir untuk tetap semangat serta menjaga kesehatan dalam bekerja.
“Meski situasi sedang sedikit sulit, saya berharap teman-teman tetap semangat bekerja. Dan jangan lupa perhatikan kebersihan dan kesehatan diri dalam bertugas,” tutup Kapolres.